teks berjalan

SELAMAT DATANG DI BLOG KODIM 0419/TANJAB

Sabtu, 22 November 2014

KODIM 0419/TANJAB MENGGELAR LATIHAN KEPEMIMPINAN DAN BELA NEGARA


Jum'at, 21 November 2014. Bertempat di Lapangan Lubuk Terentang, Kec. Betara, Kab. Tanjab Barat, Kodim 0419/Tanjabmenggelar Latihan Kepemimpinan dan Bela Negara, dalam rangka Serbuan Teritorial tahun 2014.

Sesuai surat edaran Kasad Nomor ST / 2996 / 2014 tentang pelaksanaanSerbuan Teritorial TNI AD, Kodim 0419/Tanjab melaksanakan kegiatan bekerja sama dengan Pemda. Melalui kegiatan ini harap dapat terjalin hubungan antara TNI dan Masyarakat.


Kegiatan penuh makna dan nilai ini berlangsung Khidmad, peserta yang mewakili beberapa elemen seperti Mahasiswa, KNPI dan Paramuka begitu serius menjalinkan semua arahan.

Dalam sambutan Dandim 0419/Tanjab Letnan Kolonel Inf. Freddino Janen Silalahi mengatakan, Kegiatan Bela Negara merupakan salah satu perwujudan semangat kebnangsaan, dan cinta tanah air.

“Saya berharap agar hakikat dan tujuan yang terkandung dari pelatihan Bela Negara ini, benar-benar dimaknai sebagai upaya membangun kesadaran Bela Negara bagi generasi muda sehingga tertanamrasa Nasionalisme, “ Ujar Komandan Kodim.


Sementara Sekda Tanjab Barat, H. Muklis tampak bahagia atas pelaksanaan kegiatan tersebut. Agenda ini kata Sekda sangat penting untuk melatih kedisiplinan. “kita berharap kegiatan ini dapat mendukung kedisiplinan bagi para peserta, dan ditularkan kepada pemuda-pemuda lain”, katanya. 

Tidak ada komentar :

Posting Komentar